8.27.2012

Kelola Sampah Terpadu, Jerman Beri Rp900 M


VIVAnews - Pemerintah Jerman melalui Kementerian Pekerjaan Umum menyerahkan dana hibah senilai US$100 juta atau sekitar Rp900 miliar (kurs Rp9.000) untuk mengembangkan sistem pengelolaan persampahan di lima kabupaten/kota di Indonesia.


Dana hibah tersebut disalurkan dalam bentuk Emission Reduction in Cities-Solid Waste Management (ERC-SWM) antara Ditjen Bina Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dengan Kreditanstalt fuer Wiederaufbau (KfW) Jerman.

"Hibah ini ditujukan untuk mengurangi dampak gas rumah kaca melalui pembangunan prasarana persampahan yang menerapkan sistem pengelolaan sampah terpadu," kata Dirjen Cipta Karya, Kementerian Pekerjaan Umum, Budi Yuwono di Kementerian Pekerjaan Umum, Jakarta, Senin 6 Agustus 2012.
Lima kabupaten/kota yang mendapatkan dana hibah tersebut adalah Malang, Jambi, Kabupaten Jombang, Kabupaten Sidoarjo, serta Kabupaten dan Kota Pekalongan.

READ MORE »

Malang dan Surabaya akan kembangkan listrik dari sampah


Malang dan Surabaya merencanakan untuk mengembangkan energi listrik dari sampah. Untuk kegiatan tersebut, salah satu kota bagian Jepang, Kitakyushu bersedia membagi ilmunya dalam mengelola sampah menjadi listrik di kedua kota tersebut.


Dalam siaran pers Kementerian ESDM disebutkan bahwa kesepakatan tersebut terjadi dalam The 3rd Indonesia-Japan Energy  Policy Dialogue (IJEPD) yang diselenggarakan di Fukoka, Jepang pada 12 hingga 13 Juli kemarin.



READ MORE »

Volume Sampah di Yogya Capai 264 Ton Per Hari


REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA – Sampah menjadi problem tersendiri bagi kota-kota besar di Indonesia termasuk di Yogyakarta.


Bahkan, pada musim libur sekolah dan libur lebaran seperti tahun ini volume sampah naik secara signifikan.

Di Kota Yogyakarta, volume sampah pada libur lebaran mencapai 267 ton/hari. Jumlah ini naik 10 persen dari volume sampah di hari biasa.

“Biasanya sehari mengangkut 240 ton. Peningkatan ini merata di semua sektor. Seperti di tempat kuliner dan wisata di Malioboro dan Alun-alun kraton,” terang Irfan Susilo, Kabid Kebersihan Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Yogyakarta, Jumat (24/8).

READ MORE »

Komisi II DPRD Surakarta Wacanakan Bungker Sampah


SOLO, suaramerdeka.com - Sampah masih menjadi persoalan serius di Solo. Tempat pembuangan sampah (TPS) sementara seringkali overload, yang membuat sampah berceceran di jalan sekitar. Kondisi itu menjadi salah satu penyebab Solo gagal mendapatkan Adipura, penghargaan untuk kota terbersih, dalam beberapa tahun terakhir.

Terkait kondisi itu, Komisi II DPRD Surakarta mengusulkan dibuat bungker sampah, yaitu TPS yang dibuat di bawah permukaan tanah, sementara bagian atas bungker dibuat taman. Dengan model pembuangan sampah itu, diharapkan tidak terjadi sampah berceceran di jalanan.

Anggota Komisi II Istianingsih mengungkapkan, dalam rapat kerja Komisi II dengan Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) beberapa waktu lalu, disampaikan bahwa salah satu penyebab kegagalan Solo mendapatkan Adipura adalah masalah sampah yang belum tertangani optimal.

"Kebersihan dinilai kurang, karena sampah. Meski di Solo sudah banyak TPS sementara, tapi fungsinya belum optimal. Masyarakat masih ada yang membuang sampah sembarangan. Yang sudah berfungsi, malah terkadang overload. Akibatnya, sampah meluber ke jalanan," katanya.

Untuk mengotimalkan fungsi TPS dan mencegah sampah meluber ke jalanan, Komisi II lalu merekomendasikan dibuat bungker sampah. Dengan bak pembuangan di bawah permukaan tanah, kemungkinan sampah meluber ke jalan bisa dicegah. Keberadaan taman kota di atas bungker, juga diharapkan menjadi pendorong masyarakat membuang sampah di tempat semestinya.

READ MORE »

8.06.2012

MESIN PENGOLAHAN PLASTIK DAN BAN BEKAS MENJADI BBM (BAHAN BAKAR MINYAK)


Type K1 – 8
MESIN PENGOLAHAN PLASTIK DAN BAN BEKAS MENJADI BBM Kapasitas 8kg/jam

BAGIAN – BAGIAN  MESIN :
1.       Reactor
2.       Silo Biomass
3.       Safety Explosion Door
4.       Biomass Furnace
5.       Pintu Pengurasan material
6.       Gas Filter
7.       Cooling Tower Basin + Automatic Water Pump
8.       Oil Tank
9.       Cerobong Asap
10.   Motor Penggerak dan Blower

READ MORE »